Jangan Pernah Sekalipun Charge Ponsel Anda Di Atas Kasur

Bahaya mengisi daya handphone di kasur

Bahaya mengisi daya ponsel diatas kasur

Saat baterai handphone Anda habis saat Anda asik menggunakannya diatas kasur dan sudah mulai mengantuk, jangan pernah sekalipun mengisi daya baterai handphone dan meletakkan ponsel Anda di atas kasur. Saat mengisi daya atau charge ponsel, maka Handphone akan menghasilkan panas yang tinggi, apalagi bila saat di charge Anda juga mengoperasikan ponsel anda dengan aplikasi yang berat. panasnya baterai ini akan memicu terjadinya kebakaran akibat rusaknya komponen internal dari ponsel. Komponen yang rusak ini bisa menimbulkan korsleting yang bisa menimbulkan kebakaran internal didalam ponsel. Percik api tadi bila menyambar kain sprei pada kasur akan menimbulkan potensi kebakaran karena sprei pada kasur tadi adalah bahan yang mudah terbakar.

Kebakaran akibat Ketiduran Saat Charge Ponsel Di Kasur

Kebakaran akibat charge di kasur ini pernah terjadi di Amerika Serikat, tepatnya di kota News Hampshire di sebuah rumah yang ditinggali oleh seorang remaja putri bersama dengan ibunya. Kejadian yang terjadi pada 2017 yang lalu itu, setelah di selidiki ternyata adalah dipicu oleh korsleting yang terjadi pada handphone yang sedang di charge di atas kasur, karena remaja itu ketiduran saat bermain ponsel sambil di charge di tempat tidurnya.

Selain di News Hampshire peristiwa kebakaran juga terjadi di Inggris di Leicester pada 2016 yang lalu. Dwayne Blanchard ayah dari tiga anak ini nyaris kehilangan rumahnya karena hampir saja terjadi kebakaran karena tempat tidur anaknya hangus terbakar. Menurut penyidik, kebakaran pada tempat tidur putranya itu adalah dari ponselnya yang mengalami korsleting saat diisi dayanya di atas kasur. Bahan dari kasur yang berupa kain itu memang sangat mudah terbakar dan menyebar dengan cepat bila terbakar.

Isi Daya Baterai Potensi Timbulkan Panas

Seorang teknisi dari layanan teknologi Staymobile, Brad Nichols mengatakan bahwa, memang resiko kebakaran akan meningkat bila saat Anda men charge ponsel meletakkan ponsel di atas kasur atau bantal. Karena energi panas dari ponsel yang berasal dari baterai itu tidak bisa menguap dengan baik. Panasnya baterai ini akan memicu korsleting dan timbul percik api, yang bila menyambar benda yang mudah terbakar, akan menimbulkan bahaya kebakaran.

“Masalahnya adalah ketika ditutupi dengan kain kasur ataupun bantal, energi panas ponsel saat mengisi daya tidak memungkinkan untuk melarikan diri sehingga menjadikannya terbakar,” ujar Nichols seperti yang dikutip teknokdr dari The Healthy.

Selain karena kerusakan ponsel dari dalam yang sangat panas, resiko kebakaran juga bisa terjadi karena kabel dari alat charger. Kabel yang terkelupas atau kurang bagus ini bisa menimbulkan korsleting dan percik api bila di gunakan. Apalagi bila Anda memakai kabel yang ber-kualitas rendah. Karena itu ada baiknya Anda selalu menggunakan kabel orisinil dari pabrikan ponsel itu.

“Setiap kali Anda bekerja dengan perangkat elektronik yang rusak atau kabel yang terbuka, selalu ada risiko kebakaran,” terangnya.

Jadi untuk keamanan Anda, jangan pernah mengisi daya ponsel saat di kasur atau bantal, karena tentu kita tidak mau kejadian kebakaran itu menimpa rumah kita. Charge lah dengan aman dengan meletakkan ponsel di meja yang berbahan tidak mudah terbakar, seperti kaca, atau batu marmer. Juga sebelum charge ponsel selalu check kondisi kabel supaya kejadian yang tidak diinginkan tidak menimpa ponsel Anda.

Jadi itu tadi resiko dan bahayanya mengisi daya baterai handphone diatas kasur atau bahan yang mudah terbakar seperti sofa, bantal dan sejenisnya.