Cara Mudah Mengatasi WhatsApp Yang Disadap, Kenali Ciri-cirinya

Apakah WhatsApp Bisa Disadap ?

Penyebab WhatsApp Anda Diblokir Oleh Pihak WhatsApp

Apakah pernah dibenak Anda terpikirkan pertanyaan diatas ? Kesannya memang seolah seperti meremehkan keamanan aplikasi yang paling populer untuk aplikasi jenis instant messenger ini. Pada dasarnya WhatsApp mempunyai kemampuan proteksi supaya akun tidak mudah di bajak, diantaranya melalui verifikasi dua langkah.

Pada kenyataannya memang ada dan bisa akun WhatsApp anda ini disadap oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Modus kejahatan itu sangat sering terjadi terlebih pada akun dengan metode social engineering. Lalu bagaimana caranya ? Biasanya pembajak akan melakukan login ke Akun WhatsApp anda dengan nomor WA Anda. Lalu mereka mengirip pesan yang tujuannya adalah mengelabui pemilik supaya mau mengirimkan kode OTP.

Biasanya pemilik yang tidak aware akan tertipu dan memerikan kode OTP tadi kepada sang penipu. Bila itu terjadi, maka akun pemilik akan otomatis diambil alih oleh pembajak, terlebih bisa pemilik tidak segera sadar akan pembajakan tersebut. Kode OTP sendiri merupakan kode umumnya dengan 6 digit angka yang berfungsi sebagai verifikasi akun pada perangkat baru. Jika itu terjadi maka peretas kemungkinan segera login dan pada akun pemilik akan logout secara otomatis.

Akun yang dibajak biasanya untuk menipu

Setelah akun logout dan login di perangkat peretas, maka biasanya nomor HP segera diganti oleh sang pembajak, sehingga akun WA anda akan berubah nomor teleponnya dan tidak bisa lagi diakses oleh pemilik WhatsApp tadi. Kemudian WhatsApp Anda biasanya akan digunakan untuk melakukan tindakan penipuan terutama kepada kontak yang terdapat pada akun WhatsApp Anda yg bisa di lihat oleh si peretas.

Karena itu sebagai pemilik akun WhatsApp, sangat penting sekali mengetahui ciri-ciri akun Anda yang akan di retas dan mengetahui bagaimana cara mencegah dan memulihkannya. Berikut ini beberapa cara untuk mengetahui apakah akun WhatsApp Anda akan disadap dengan mengetahui atau mengamati ciri-ciri dan tanda-tanda berikut ini :

Ciri-Ciri Akun WhatsApp Anda Telah Disadap

  • Saat terhubung ke WhatsApp versi web, Anda bisa memeriksa perangkat mana saja yang tertaut dengan akun tersebut pada opsi “Perangkat Tertaut” di aplikasi WhatsApp ponsel.
  • Terdapat pesan terkirim di WhatsApp yang bukan dibuat oleh Anda
  • Pesan di WhatsApp tiba-tiba terbaca tapi bukan Anda yang melakukannya
  • Terdapat SMS masuk berisi kode OTP yang digunakan untuk login WhatsApp, padahal akun WhatsApp Anda telah aktif
  • Profil akun WhatsApp berubah sendiri, berbeda dengan pengaturan Anda. Perubahan ini bisa diperiksa lewat menu “Pengaturan” Whatsapp dan klik ikon profil. Apabila nama akun berubah padahal Anda tidak menggantinya, bisa jadi WhatsApp Anda telah disadap dan diganti profilnya.
  • Akun WhatsApp tiba-tiba logout dengan sendirinya, padahal Anda sedang tidak melakukan pengaturan untuk mengeluarkan akun tersebut.

Itulah tadi ciri-ciri yang biasa terjadi ketika akun WhatsApp Anda telah disadap, seperti yang telah di lansir di kompas. Bila suatu saat Anda menemui ciri-ciri tersebut, maka kemungkinan besar telah terjadi penyadapan pada akun WhatsApp Anda. Bila hal itu terjadi, jangan khawatir, berikut ini adalah cara bagaimana mengatasi WhatsApp yang disadap.

Cara mengatasi akun WhatsApp yang disadap

Cara mengatasi WhatsApp yang disadap pada dasarnya ada dua cara, berikut ini dua cara mengatasinya :

Install Ulang WhatsApp

Saat Akun WhatsApp Anda tiba-tiba bisa logout dengan sendirinya dari Handphone Anda, maka segera coba untuk menginstall ulang aplikasi. Caranya cukup mudah, yaitu hapus aplikasi WhatsApp, dan kemudian download ulang dari Playstore atau Appstore, ketika sudah selesai segera login dengan menggunakan nomor WhatsApp yang di bajak tadi, dan dengan memasukkan kode OTP yang di kirim ke no ponsel Anda untuk login kembali.

Jika kode itu sudah diminta oleh sang pembajak, maka Anda harus menunggu selama 12 jam untuk mendapatkan kode otp yang baru. Bila dengan memasukkan kode OTP baru Anda sukses login, maka masalah pembajakan bisa dikatakan selesai, dan akun kembali menjadi milik Anda. Namun bila gagal, maka masih ada salah satu upaya lagi dengan melaporkan ke alamat email dukungan resmi WhatsApp.

Melaporkan ke alamat e-mail dukungan WhatsApp

Jika dengan cara install ulang masih gagal, maka Anda bisa menggunakan cara kedua yaitu dengan melaporkan kepada WhatsApp melalui e-mail dukungan WhatsApp. dilansir dari kompas, berikut ini cara melaporkan melalui dukungan e-mail WhatsApp :

  • Anda bisa menyampaikan detail kronologi kejadian, termasuk kapan dan kemungkinan bagaimana akun diretas. Setelah itu, tim WhatsApp bakal melalukan investigasi terkait laporan Anda untuk mengidentifikasi pola peretasan.
  • Semakin cepat pengguna melapor maka proses pemulihan akun WhatsApp juga bakal berjalan dengan cepat.
  • Agar menghindari masalah akun WhatsApp dibajak, jangan lupa juga untuk mengaktifkan fitur Verifikasi Dua Langkah.
  • Fitur tersebut bakal memberikan pengamanan ekstra saat ada orang yang mencoba login menggunakan akun WhatsApp Anda, dengan memasukkan pin tambahan yang berisi enam digit angka.
  • Fitur ini bisa diaktifkan di dalam opsi “Akun” pada menu pengaturan di aplikasi WhatsApp. Dengan mengaktifkan Verifikasi Dua Langkah, Anda bakal diminta untuk memasukkan pin pengaman tambahan selain kode OTP, saat hendak login akun di WhatsApp.
  • Selain itu, pengguna juga perlu rajin untuk memeriksa perangkat lain yang login menggunakan WhatsApp versi web. Apabila ada perangkat yang tidak dikenal segera keluarkan.

Akhir kata cara mengatasi WhatsApp disadap

Demikian tadi cara mengetahui akun WhatsApp sedang disadap atau diretas, dan bagaimana cara mengatasinya. Meski mungkin tidak terlalu merugikan, tapi cukup merepotkan bila sering terjadi. Semoga bermanfaat, dan jangan lupa aktifkan pengamanan dua langkah verifikasi ya. ^^